" Curhat Ah... "

السّلام عليكم ورحمة الله وبركاته

Sabtu, 07 Januari 2012

inilah liburanku



Setelah membaca sebuah buku yang berjudul "aku bisa nulis cerpen" karya Joni Ariadinata, aku tak lagi bingung harus menghabiskan waktu libur kemana. Apa yang tertulis dalam buku ini telah membuat aku bisa keliling dunia tanpa harus mengeluarkan uang banyak. Berikut cerita liburanku kali ini.
Hari pertama liburan, aku berkunjung ke Gunung Mahameru, menelesuri hutan belantara dengan banyak pendaki. Sempat kesasar karena sulitnya jalan menuju puncak namun, saat puncak itu dapat dicapai sungguh kepuasan yang sangat luar biasa karena mengingat begitu sulit usaha yang harus ditempuh sebelumnya. Lewat tokoh Zafran yang diciptakan oleh Donni Dhirgantoro dalam novelnya 5cm aku mengenal sebuah persahabatan yang luar biasa indahnya. Dari Gunung Mahameru, aku terbang ke Rusia. Bersama Habiburahman El-shirazy, dalam novelnya Bumi Cinta, aku diajak menikmati keindahan saat beribu gumpalan tipis lembut bagai kapas nan putih jatuh dari langit, air mancur yang membeku menciptakan keindahan kristal, serta banyaknya bangunan-bangunan tua peninggalan pada zaman Lenin dan Stalin. Aku banyak mendengar sejarah yang luar biasa ternyata mendunianya disana. Tahukah engkau bahwa Rusia adalah negara yang indah namun tak seindah kehidupannya karena pergaulannya sangat bebas sekali. Namun, Rusia tetap menjadi Negara yang cukup menarik perhatian para turis karena sejarah yang tersimpan didalamnya.
Kemudian, di hari ketiga, aku tiba di Negara yang sebagian besar terdiri dari selimut pasir. Di Mesir  masih bersama Kang Abik aku melihat Universitas Al-Azhar secara langsung, menikmati karakter orang-orang Mesir  asli, bertemu banyak mahasiswa Indonesia yang belajar disana, serta melihat betapa Indonesia tidak terlalu berpengaruh dimata mereka selain hanya sebagai negara TKW berasal terbesar.  Berkat Kang Abik, lewat novelnya Ayat-Ayat Cinta itulah, aku dapat mengenal  keluarga Maria yang sangat menghargai semua agama dan pendatang, dan sederet tokoh lainnya.   
Di hari ketujuh aku singgah di Jepang untuk bertemu dengan seorang detektif cilik yang sangat luar biasa jeniusnya. Berkat Aoyama Gosho aku dapat bertemu dengan Detektif Conan dan keempat temannya yaitu, Ai Haibara, Ayumi Yoshida, Genta Kolima, dan Mitsuhiko Tsuburaya yang tergabung dalam kelompok detektif cilik. Conan pun membawa aku ke tempat tinggalnya di kediaman detektif Kogoro Mouri dan Ran kekasih dari Conan dewasa. Disana aku melihat bagaimana Conan memecahkan kasus-kasusnya, hal itulah yang membuatku cukup betah disana.
Begitulah cerita liburanku kali ini, hanya dengan membaca aku bisa pergi keliling dunia. Bagaimana dengan liburanmu...???

Tidak ada komentar:

Posting Komentar